Sabtu, 20 Oktober 2012 22:30
Volume 3Tritunggal MahakudusYahudinubuat lainnyaYesus JuruselamatSurga BaruRoh KudusKedatangan KeduaKiamatPerjanjian AllahMasa tinggal Yesus di BumiPutriku yang terkasih, Kedatangan-Ku yang kedua akan menjadi bab terakhir dalam penggenapan Perjanjian-Ku. Perjanjian ini akan melihat kelahiran Yerusalem Baru.
Yerusalem Baru ini akan menandakan penyatuan semua anak Tuhan, yang menerima Firman Tuhan.
Bagi orang Yahudi, mereka akhirnya akan menerima bahwa Mesias Sejati telah datang untuk membawa keselamatan yang mereka idam-idamkan.
Aku, Yesus Kristus, dari keturunan Daud, akan datang sebagai Juruselamat, sesuai dengan kehendak kudus Allah yang esa dan benar.
Mereka menolak Aku, Anak Allah, yang datang dalam daging untuk pertama kalinya. Kali ini, Aku akan datang dari Surga dan akan menyelimuti Umat Terpilih-Ku dengan karunia Kerajaan Baru-Ku.
Mereka akhirnya akan berada dalam kedamaian, karena Kebenaran akan terlihat oleh mereka, dan mereka akan menerima Keberadaan Allah Tritunggal. Hanya ada satu Tuhan. Tidak ada yang lain. Namun Aku bersatu dengan Bapa-Ku. Akulah Tuhan. Aku datang dalam daging untuk menunjukkan kepada manusia Kerahiman-Ku dan untuk menyelamatkan mereka dari penghukuman terakhir. Roh Kudus-Ku juga bersatu dengan Allah yang esa seperti yang dimanifestasikan di dalam jiwa para nabi dan mengobarkan jiwa anak-anak Allah.
Begitu banyak orang akan melawan dengan sengit terhadap Kedatangan-Ku yang Kedua, termasuk mereka yang percaya kepada Tuhan yang Esa. Mereka tidak akan, seperti yang telah terjadi di masa lalu, menerima Firman Tuhan, seperti yang telah diungkapkan melalui para nabi.
Banyak orang Kristen yang baik dan taat akan terus menolak Firman-Ku, sampai akhir.
Firman-Ku akan ditantang dan dicabik-cabik, khususnya oleh Gereja Katolik. Tetapi ketahuilah ini. Waktu Kedatangan-Ku yang kedua sudah dekat, dan mereka yang terus menolak Aku, dan janji yang Kubuat kepada Bapa-Ku untuk Menciptakan KerajaanNya di bumi, akan ditinggalkan di satu sisi.
Setelah Belas Kasihan-Ku yang Besar dinyatakan, dan ketika setiap kesempatan telah diberikan kepada semua orang yang tidak mau menerima Kebenaran, maka kesabaran-Ku akan habis.
Yesusmu